Minggu, 05 Februari 2012

private 2

Mengapa Harus Les Privat

Sebenarnya ada banyak alasan mengapa seseorang harus les privat, diantaranya sebagai berikut:
  1. Beban belajar anak di sekolah semakin besar
    Saat ini siswa sekolah di Indonesia sangat terbebani dengan banyaknya jumlah mata pelajaran di Sekolah. Dengan perbedaan daya tangkap siswa dan kemampuan belajar anak maka tidak jarang ada anak yang harus ketinggalan pelajaran dan bahkan tidak naik kelas. Tentu ini tidak dinginkan oleh para orang tua. Oleh karena itulah untuk menolong anak yang memiliki keterbatasan kemampuan belajar, les privat merupakan pilihan yang sangat tepat. Karena di waktu luang anak di rumah mereka bisa belajar dan mengejar ketertinggalannya.
  2. Lebih efisien
    Di sekolah biasanya anak belajar kurang optimal. Ini dikarnakan jumlah muridnya yang terlalu banyak sehingga siswa kurang diperhatikan oleh guru dan perkembangan kemampuannya terbengkalai. Hal yang serupa juga terjadi di tempat kursus. Di sana guru harus membagi fokusnya pada beberapa anak. Lain halnya dengan belajar privat, anak anda akan diperhatikan 100% oleh guru privatnya karena muridnya hanya satu orang. Pembelajaran yang lebih efisien pun pasti dapat diraih.
  3. Hemat waktu
    Dengan mengikuti les privat siswa tidak usah bersusah payah menghabiskan waktu berjam-jam menuju tempat kursus. Dengan les privat guru privatlah yang datang ke rumah siswa. Sehingga siswa bisa menghemat waktu dan menggunakannya untuk aktifitas lainnya seperti istirahat dan mengerjakan PR.
  4. Hemat tenaga
    Lamanya perjalanan menuju tempat kursus, ditambah lagi dengan kemacetan di ibu kota. Ketika sampai di tempat kursus tenaga siswa pasti sangat terkuras dan konsentrasi belajarnya berkurang. Tapi tentu saja hal itu takkan terjadi pada les privat. Siswa bisa bersantai di rumah sambil beristirahat dan belajar dengan penuh semangat dan konsentrasi.
  5. Hemat biaya
    Siapa bilang les privat mahal. Jika dihitung-hitung, biaya belajar di tempat kursus terkemuka dibandingkan dengan biaya kursus privat tidaklah berbeda jauh. Bahkan biaya les privat bisa lebih murah. Bahkan Anda bisa membuatnya lebih murah lagi, yaitu dengan belajar kelompok. Undanglah teman-teman anak anda untuk belajar bersama di rumah. Lalu biaya privatnya dibagi bersama berdasarkan jumlah muridnya. Akhirnya jadilah les privat dengan biaya yang sangat murah.
  6. Tidak merepotkan
    Bagi siswa yang sering diantar jemput oleh anggota keluarga, pasti sangat merepotkan mengantar siswa setiap hari. Tapi jika anak Anda belajar privat, Anda tidak perlu mengalami kerepotan ini. Simpan tenaga Anda dan lihat saja bagaimana anak Anda belajar bersama gurunya di rumah.
  7. Suasana tenang dan nyaman
    Tidak jarang di tempat kursus suasana belajarnya sangat gaduh. Teriakan siswa lain dari kelas sebelah terdengar begitu memekakkan telinga. Teman sebangku anak Andapun bisa saja malah mengajak anda mengobrol di tempat kursus. Kedatangan anak Anda ke sekolah atau tempat kursuspun menjadi siaa-sia. Hindari hal itu dengan belajar privat di rumah. Ke
  8. Siswa tidak malu bertanya
    Karena ketika les privat anak Anda adalah murid satu-satunya, anak anda jadi tidak malu lagi bertanya. Dia bisa aktif memberitahu materi yang dia belum mengerti kepada gurunya. Dan gurupun dapat dengan mudah membangun ikatan emosional dengan siswa sehingga belajar lebih menyenangkan.
  9. Bisa pilih guru yang cocok
    Agar suatu kegiatan belajar mengajar menjadi sukses diperlukan guru yang memiliki kemampuan mengajar yang baik, menguasai materi belajar dan tekhnik model pembelajaran. Kadangkala kurangnya kualitas guru di sekolah menjadi kendala yang tidak bisa ditanggulangi. Tapi ketika belajar privat Anda bisa mengganti guru yang mengajar anak Anda sesuai dengan keinginan Anda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar